Program Pascasarjana Universitas Pattimura menggelar kuliah umum bertema “Implementasi Riset Mahasiswa Pascasarjana Guna Menunjang Pembangunan Berkelanjutan Indonesia di Era Revolusi Industri 4.0”. Dimana kuliah umum ini menghadirkan narasumber Prof. Dr. Irwansyah, SH., MH seorang pakar di bidangnya, yang membahas bagaimana riset mahasiswa Program Pascasarjana dapat berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan.
Kuliah umum ini dilaksanakan pada Hari Jumat, 20 September 2024 dan dilakukan secara online menggunakan platform zoom meeting dan diikuti oleh seluruh mahasiswa Program Magister maupun Doktor yang ada dalam lingkup Program Pascasarjana UNPATTI. Kuliah umum ini bertujuan untuk mengeksplorasi kontribusi riset mahasiswa dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di Indonesia, sejalan dengan tuntutan dan tantangan yang muncul akibat revolusi industri yang terus berkembang.
Prof. Irwansyah membagikan wawasan dan perspektif mengenai pentingnya riset yang relevan dan aplikatif untuk menjawab kebutuhan pembangunan di era digital saat ini. Kegiatan kuliah umum ini tidak hanya memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tetapi juga mendorong mereka untuk berperan aktif dalam penelitian yang berdampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.
Prof. Dr. Dominggus Rumahlatu, M.Pd selaku Wakil Direktur Bidang Akademik dan Kemahasiswaan mengharapkan lewat kuliah umum yang telah dilaksanakan dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian yang mendukung upaya pembangunan berkelanjutan di Indonesia. Kegiatan ini menjadi platform penting untuk meningkatkan pemahaman dan kolaborasi antara akademisi dan praktisi dalam mengatasi tantangan pembangunan di Indonesia.
Leave a Reply